Gelar Syukuran HUT KORPRI Ke-52 Tahun 2023 oleh PNS TNI AL Wilayah Sabang

Gelar Syukuran HUT KORPRI Ke-52 Tahun 2023 oleh PNS TNI AL Wilayah Sabang

Smallest Font
Largest Font

TNI AL, Sabang,- Dalam rangka memperingati HUT KORPRI Ke-52, PNS (Pegawai Negeri Sipil) TNI AL Sabang menggelar Syukuran HUT KORPRI Tahun 2023 dipimpin Komandan Lanal Sabang Kolonel Laut (P) Son Haji Hariyoko, M.Tr.Hanla., M.M., bertempat di Lounge Room Teuku Umar Mako Lanal Sabang, Jalan Yos Sudarso, Gampong Kuta Ateuh, Kecamatan Sukakarya, Kota Sabang, Rabu (29/11/2023).

Peringatan HUT KORPRI Ke-52 Tahun 2023 dengan tema "Korprikan Indonesia” yang bermakna semangat bekerja, berkontribusi, membangun bangsa, melayani, dan menjalankan fungsi serta pemersatu bangsa.

Komandan Lanal Sabang menyampaikan bahwa peringatan hari ulang tahun ini merupakan momentum yang tepat untuk melakukan introspeksi atas pelaksanaan tugas selama ini dan menjadi wahana untuk menjaga soliditas, solidaritas sekaligus menjadi motivasi untuk meningkatkan kualitas pengabdian kepada satuan, masyarakat, bangsa dan negara. Kita patut bersyukur bahwa selama kurun waktu 52 tahun pengabdiannya, KORPRI telah mampu mengemban peran, fungsi dan tugas dengan baik dalam mendukung tugas pokok satuan. 

“Kedudukan PNS di lingkungan TNI merupakan komplemen yang memiliki peran dan tanggung jawab yang sama dengan Prajurit TNI. PNS TNI merupakan bagian yang tidak terpisahkan satu sama lainnya dan secara bersama-sama dengan TNI mengabdi kepada negara di bidang pertahanan,” ujar Danlanal Sabang. 

Lebih lanjut disampaikan bahwa dalam menghadapi tantangan tugas yang semakin berat dan kompleks, menuntut anggota KORPRI untuk memberdayakan dirinya secara lebih optimal, senantiasa bekerja keras dan cerdas guna mensukseskan tugas dan fungsinya di lingkungan TNI.

Sebagai wujud rasa syukur pada Peringatan HUT Ke-52 KORPRI, dilaksanakan pemotongan dan penyerahan tumpeng dari Komandan Lanal Sabang kepada Ketua KORPRI Sub Unit Lanal Sabang PNS Mirnawati. 

Turut hadir dalam kegiatan, Danlanudal Sabang Letkol Laut (P) Nasrulloh, M.Tr.Opsla., Palaksa Lanal Sabang Letkol Laut (T) Muhammad Akbar, S.T., Pasops Lanal Sabang Mayor Laut (P) Syafaruddin, Pasintel Lanal Sabang Mayor Laut (E) Punto Pandowo, Dandenpom Lanal Sabang Mayor Laut (PM) Deni Ikbal, A.Md., Karumkit J. Lilipory Lanal Sabang Kapten Laut (K) dr. Timmy Wibisono, Sp.T.H.T.B.K.L., beserta seluruh Korps Pegawai Republik Indonesia Wilayah Sabang.

(Pen Lanal Sabang).

Editors Team
Daisy Floren

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow